Advertisement
Masakan soto adalah makanan berkuah yang banyak di gemari oleh orang indonesia, biasanya tiap daerah memiliki ciri khas dalam sajian maupun corak dan rasa. Memang negara kita ini adalah negara yang sangat kaya akan kuliner dari berbagai daerah.
Oke pada kali ini kami akan memberikan tips resep untuk memasak soto ayam dengan bumbu kuning, yang pasti rasanya juga tak kalah dari daerah-daerah yang lainnya. Anda pun bisa mencoba resep yang cukup mudah dan sederhana ini di rumah.
Resep untuk membuat Soto ayam bumbu kuning mak nyosss.
Siapkan bahan-bahan di bawah ini (untuk penyajian dalam mangkuk).
- 200 gram kubis (iris tipis-tipis).
- 200 gram tauge segar (di rebus).
- 4 buah kentang (di kukus lalu di iris dan di goreng).
- 2 buah tomat (iris tipis-tipis).
- 50 gram mie so'un (di rendam menggunakan air panas).
- 3 butir telur (di rebus).
- bawang goreng.
Kemudian siapkan juga bahan dan bumbu untuk resepnya, antara lain:
- 1/2 kg daging ayam yang telah di cuci dengan bersih.
- 2 liter air (untuk memasak nanti).
- 3 lembar daun jeruk.
- 2 batang serai (di memarkan).
- 2 lembar daun salam.
- 1 batang daun bawang (di iris kecil-kecil).
- 25 gram lengkuas.
- 2 sendok minyak goreng/margarin.
Siapkan juga Bumbu yang di haluskan / di tumbuk.
- 5 gram kunyit (bersihkan dahulu).
- 15 gram jahe (bersihkan juga).
- 4 butir kemiri, sangrai.
- 3 butir bawang merah (di kupas).
- 2 butir bawang putih (di kupas).
- 1/2 sendok mrica halus.
- 2 sendok garam.
Nah, begini cara membuatnya:
- Masukkan minyak goreng atau margarine ke dalam wajan dan panaskan dengan api yang tidak terlalu besar, kemudian tumislah bumbu yang sudah di haluskan / di tumbuk di atas, hingga tercium aroma harumnya.
- Rebuslah air 2 liter tadi ke dalam panci lalu masukkan daging ayam beserta bumbu yang telah di tumis tadi, kemudian tunggulah -+30 menit hingga ayam benar-benar matang dan empuk.
- Masukkan potongan onclang / daun bawang.
- Tambahkan penyedap rasa dan bisa tambahkan garam atau merica jika di rasa kurang.
- Angkat ayam yang sudah matang tadi lalu di iris / di potong kecil-kecil dan simpan dalam tempat lain, sisa tulang nya bisa di masukkan lagi ke dalam panci kuah tadi.
Cara menyajikannya:
- Siapkan mangkuk lalu masukkan dan tatalah bahan yang telah di siapkan di atas (mie so'un, tauge, tomat, kubis,irisan kentang, irisan ayam).
- Kemudian siramlah dengan kuah soto yang ada di panci tadi (alangkah baiknya kuah di panaskan dulu sebelum di siramkan ke mangkuk).
- Taburkan bawang goreng dan tambahkan telur rebus di atasnya.
- Lalu bisa di tambahkan jeruk nipis, kecap dan sambal).
- Soto ayam maknyosss siap di santap..
0 komentar:
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.