berita-woow.blogspot.com

berita-woow.blogspot.com
Home » » Cara ambil gambar / Screenshot di hp Android tanpa aplikasi

Cara ambil gambar / Screenshot di hp Android tanpa aplikasi

Advertisement

Mengambil gambar dari layar hp yang kita pakai atau yang lebih di kenal dengan istilah screenshot ternyata cukup mudah kita lakukan tanpa harus menggunakan aplikasi tambahan, karena OS Android telah memfasilitasinya, banyak sekali manfaat dari screenshot ini, misalnya untuk mengabadikan teks sms, chating atau bisa untuk menjadikannya sebagai barang bukti dan sebagainya.


Setiap merek hp mungkin memiliki cara yang lain-lain, namun kami akan memberikan cara tutorial untuk Android versi 4.0 ke atas, yang kami tahu selama ini ada 3 cara yang dapat kita lakukan untuk mengambil gambar tanpa aplikasi ini.


Berikut adalah cara-cara untuk mengambil gambar (Screenshot) di hp Android:

  • Cara pertama yaitu dengan menekan tombol power dan tombol volume bagian bawah (-) secara bersamaan dengan menahannya sekitar 3 detik sampai muncul gambar hasil screenshot, atau ponsel anda bergetar dan mengeluarkan nada.
  • Cara kedua yaitu hampir sama dengan cara pertama, namun perbedaannya adalah dengan menekan tombol power dan tombol home pada ponsel anda selama kurang lebih 3 detik sampai mengeluarkan bunyi dan tanda getar atau onsel anda akan otomatis menyimpan gambar.
  • Cara ketiga ini lebih simple dan sederhana yaitu dengan menekan tombol power agak lama hingga mengeluarkan menu pada layar ponsel anda, kemudian anda cukup memilih menu take screenshot.

Cukup mudah bukan, anda tinggal mencocokkan ketiga cara tersebut di hape anda..

0 komentar:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.